Liga Serie A Italia 2020/2021

Serie A Italy Logo

Liga Serie A telah berjalan selama 90 tahun. Pada awal berdirinya sampai tahun 2010 Serie A Italia dijalankan oleh Lega Calcio. Dan mulai musim 2011 liga ini berada dinaungan Lega Serie A yang merupakan organisasi baru yang mengatur persepakbolaan di negara italia. 

Serie A Italia pernah dianggap sebagai liga sepakbola terbaik di dunia pada era tahun 90-an hingga pertengahan 2000. Serie A menempati posisi ketiga di antara liga-liga Eropa menurut Koefisien UEFA, setelah La Liga dan Premier League, di atas Bundesliga dan Ligue 1.

Nilai Koefisien ditentukan berdasarkan penampilan dan performa klub-klub Italia di Liga Champions dan Liga Europa selama lima tahun terakhir. Serie A sempat memimpin ranking UEFA pada tahun 1986 hingga 1988 dan antara tahun 1990 hingga 1991.

Juventus merupakan tim dengan raihan Scudetto terbanyak. klub asal kota turin tersebut telah memenangi 35 trofi Scudetto. Sedangkan dua klub saingan mereka, yakni Inter dan AC Milan menempati peringkat dua dengan raihan 18 gelar Liga Serie A.

Serie A Italia 20/21

Seri A Italia 2020-2021 (dikenal sebagai TIM Serie A karena alasan sponsor) adalah musim ke-119 dari sepak bola papan atas Italia, yang ke-89 dalam turnamen round-robin, dan yang ke-11 sejak organisasinya di bawah komite liga sendiri, the Lega Serie A.

Juventus adalah juara bertahan setelah mereka mengakhiri musim lalu di peringkat pertama. Itu merupakan gelar kesembilan kali Juventus yang mereka raih secara beruntun.

Waktu Pelaksanaan Liga

Liga Serie A Italia musim ini resmi mulai digelar pada 19 September 2020 dan berakhir pada 23 Mei 2021.

Format Liga

Setiap musim masing-masing klub akan memainkan 38 laga dengan format Home & Away.

Tim yang menang akan mendapatkan 3 poin, Klub yang mendapatkan hasil imbang menerima 1 poin sementara Tim yang kalah tidak akan mendapat poin (0).

Selain itu, Jumlah selisih gol memasukan dan keboblan juga akan menentukan bagi klub di peringkat di klasmen.

Empat tim teratas di klasmen akan masuk secara otomatis ke Liga Champions. Sementara tim yang menempati urutan ke-5 akan masuk kompetisi Liga Europa. Sedangkan tim peringkat 6 akan mengikuti babak penyisihan terlebih dahulu.

Sedangkan klub yang menempati posisi 18, 19, dan 20 di akhir klasmen akan terdegradasi ke Serie B.

Klub Peserta Liga Serie A Italia 2020-2021

Dua puluh klub dipastikan akan bersaing di Liga Serie A Italia 20/21 yang terdiri dari Tujuh belas tim teratas dari musim sebelumnya dan tiga tim promosi dari Serie B.

Tiga tim Promosi tersebut adalah Benevento, Crotone, dan Spezia. Mereka mengisi slot yang ditinggalkan oleh Lecce, Brescia, dan SPAL yang terdegradasi ke Serie B setelah menempati posisi tiga terbawah di klasmen akhir musim lalu.

Berikut Daftar 20 Tim Peserta Liga Serie A Italia 2020/2021:
*Klik nama klub untuk melihat Profil dan Sejarahnya.