Profil dan Sejarah SSC Napoli

Società Sportiva Calcio Napoli
Profil dan Sejarah SSC Napoli - Napoli adalah klub sepakbola asal kota Naples, Italia. Tim ini dijuluki Gli Azzurri (The Blues) atau si Biru yang merujuk pada waran kostum mereka dan I Partenopei.

Profil Napoli

Nama:Società Sportiva Calcio Napoli
Didirikan:1904 / 1926 / 2004
Alamat:Via S.S. Domitana, Km 35 81030 Castel Volturno
Stadion Kandang:Stadio San Paolo
Warna Jersey:Biru Langit
Sponsor Utama:Lete-Pasta Garofalo-Kimbo 
Kit Sponsor:Kappa
Presiden Klub:Aurelio De Laurentiis
Pelatih:Genaro Gattuso
Website:www.sscnapoli.it
Email:infocalcio@sscn.it
Telepon:+39 (081) 509 5344
Faks:+39 (081) 509 3917
Liga:Liga Serie A Italia 2018-2019

Sejarah Napoli

SSC Napoli dibentuk pada awal 1900-an setelah kedatangan pelaut Inggris William Poths. Poths datang dari Inggris membawa sepakbola, di mana olahraga ini benar-benar terkenal di negeri ratu elizabeth tersebut, Dia bekerja sama dengan Ernesto Bruschini yang merupakan seorang Neapolitan, untuk membentuk tim sepakbola Napoli.

Di awal beridirinya, Napoli menggunakan kostum berwarna Biru bergaris gelap dan pucat. Presiden pertama klub ini adalah Insinyur Amedeo Salsi. ia dibantu oleh William Poths dan Bayon serta Catterina dan Conforti, dua pemain bola amatir untuk mempromosikan Napoli.

Jika kita membicarakan Sejarah Napoli, maka kurang pantas tanpa menyebut-nyebut nama William Poths. karena dia adalah orang pertama yang memiliki ide pembentukan Napoli.

Poths beremigrasi dari Inggris ke Napoli pada tahun 1903 dengan membawa hasratnya yang mendalam untuk sepakbola.

Saat itu, di kota Naples telah banyak ada banyak tim sepakbola. Ini termasuk Open Air Team yang didirikan oleh saudara-saudara Costa, Marquis Ruffo dan Alfonso Parise.

Napoli memainkan pertandingan pertama mereka melawan Arabik yaitu anggota tim awak kapal Inggris. Mereka mengalahkan tim Inggris tersebut dengan skor 3-2.

Persaingan dan Penggabungan Dengan US Internazionale Napoli

Pada tahun 1912, beberapa tim asing yang terpecah memilih untuk bersatu dan mendirikan US Internazionale Napoli. tim ini kemudian menjadi saingan utama dari SS Napoli di Kejuaraan Italia 1912-13. dimana saat itu Napoli sukses mengalahkan Internazionale.

Internazionale kemudian melakukan balas dendam dengan mengalahkan Napoli di kompetisi musim berikutnya. namun di babak selanjutnya mereka kalah dari Lazio.

Rivalitas antara kedua tim terus berlanjut hingga musim 1915, Internazionale kembali menang atas Napoli dengan skor telak 3-0. tapi kompetisi tahun ini terhenti karena adanya perang dunia I.

Pada tahun 1922, kedua klub memutuskan untuk bergabung karena sama-sama mengalami masalah finansial. merger ini kemudian mengahasilkan klub FBC Internazionale-naples (disingkat FBC Internaples).

Associazione Calcio Napoli

Pada tahun 1926, anggota Internaples memutuskan mengganti nama klub menjadi Associazione Calcio Napoli dan presiden pertama klub ini adalah Giorgo Ascareli.

Musim berikutnya, mereka mengikuti Kompetisi teratas Italia dengan format dua puluh tim di bagi kedalam dua grup. Musim ini menjadi sangat mengerikan bagi I Partenopei karena mereka finish di posisi terbawah klasmen dengan hanya mendapatkan satu poin dari 18 pertandingan yang mereka mainkan.

Karena pencapaian buruk dimusim tersebut, Tim ini kemudian dijuluki I ciucciarelli yang berarti “keledai kecil.”.

Pada tahun 1959, I Partenopei memiliki kandang baru bernama Stadion San Paolo. stadion ini merupakan yang terbesar ketiga di di italia kapasitas 60.240. sementara untuk Kapasitas aslinya mencapai 109.824.

Pada tahun 1961, meskipun bermain di Serie B, tapi Napoli berhasil memenangkan Coppa Italia. Setelah mencapai final untuk pertama kalinya dan mengalahkan SPAL Ferrara dengan skor tipis 2-1.

Berganti Nama Menjadi SSC Napoli 

Pada tahun 1964, Klub memutuskan untuk berganti nama menjadi Societa Sportiva Calcio Napoli. Di tahun ini I Partenopei juga promosi ke Liga Serie A Italia musim depan setelah menempati posisi dua klasmen akhir Serie B.

Napoli yang saat itu dilatih oleh pelatih asal Argentina Bruno Pesaola, membuat kejutan di musim pertama nya di Serie a dengan finish di peringkat tiga klasmen akhir

Pada tahun yang samaI Partenopei juga memenangkan Coppa delle Alpi Cup, setelah mengalahkan Juventus. Selama musim 67-68, klub hampir mengangkat gelar Serie a, namun mereka hanya menempati tempat kedua di belakang Milan.

Selama periode ini, klub memiliki beberapa pemain hebat seperti Dino Zoff, Jose Altafin dan Antonio Juliano. Mereka melanjutkan konsistensi mereka hingga awal 70-an, dengan finis ketiga pada dua kesempatan di musim 70-71 dan 73-74.

Diego Maradona, Sang Juru Selamat  dan Trio MA-GI-CA

Pada 10 Mei 1987, Kota Naples menjadi hening. Jalanan yang biasanya rami menjadi kosong. seorang antropolog Italia, saat itu menulis "Dunia telah berubah. Kota yang paling kacau, ribut dan paling ramai di seluruh Eropa kini menjadi sepi."

Ketika Gli Azzurri diambang Juara Serie a untuk pertama kalinya. Kota Naples diselimuti warna kebnaggan tim, biru langit. Para Fans memadati jalanan. mereka berpesta selama berhari-hari dengan menari diatas atap.

Keberhasilan Gli Azzurri memenangkan Scudetto pertama mereka tidak lepas dari penampilan impresif Diego Armando Maradona. pemain bertubuh kecil asal argentina ini juga membawa klub meraih beberapa piala lainnya termasuk kesuksesan di eropa pada tahun 1989.

Kemitraanya di lini depan dengan pemain asal brasil Bruno Giordano dan Antonio Careca sangat merepotkan bagi bek-bek lawan. trio ini kemudian dijuluki Ma-Gi-Ca.

Kehebatan mereka bertiga juga mampu membawa tim ini bersaing dengan klub top Italia macam Juventus, AC Milan, dan Inter Milan. Namun dari mereka bertiga, Diego Maradona dianggap sebagai pemain terbesar sepanjang Sejarah Napoli.

Trofi I Partenopei

Gelar Domestik

  • Serie A (2): 1986–87, 1989–90
  • Coppa Italia (5): 1961–62, 1975–76, 1986–87, 2011–12, 2013–14
  • Supercoppa Italiana (2): 1990, 2014

Trofi Eropa

  • UEFA Cup (1): 1988–89

Gelar Minor

  • Serie C1 (1): 2005–06
  • Anglo-Italian League Cup (1): 1976
  • Coppa delle Alpi (1): 1966