Signal Iduna Park - Stadion Kandang Borussia Dortmund

Signal Iduna Park - Stadion Kandang Borussia Dortmund

Nama:Signal Iduna Park
Kapasitas:81,360
Dibuka:2 April 1974
Renovasi:1992, 1995–99, 2002–03, 2006
Alamat:Strobelallee 50 44139 Dortmund, North Rhine-Westphalia, Germany
Stadion Kandang:Borussia Dortmund
Pemilik:Borussia Dortmund GmbH & Co. KGa
Operator:Borussia Dortmund GmbH & Co. KGa
Ukuran lapangan:105 m x 68 m (344 ft x 223 ft)
Permukaan:Rumput
Biaya konstruksi:Perkiraan 200 juta Euro (2006)
Arsitek:Planungsgruppe Drahtler
Structural Engineer:-
Nilai UEFA:⭐⭐⭐⭐
Rekor Penonton:83,000

Westfalenstadion adalah stadion sepak bola yang berlokasi di kota Dortmund, North Rhine-Westphalia, Jerman. Stadion ini merupakan kandang dari klub Bundesliga, Borussia Dortmund.

Untuk mengurangi utang, klub memutuskan untuk menjual hak penamaan stadion ke perusahaan asuransi, Signal Iduna. Stadion ini telah menggunakan nama Signal Iduna Park sejak 2005 dan akan berakhir pada tahun 2021.

Namun karena aturan pelarangan nama sponsor di kompetisi FIFA dan UEFA stadion ini juga dikenal dengan nama FIFA World Cup Stadium Dortmund jika digunakan dalam kompetisi FIFA dan UEFA seperti pada Piala Dunia 2006 dan pada Liga Champions.

Pada tahun 1971, Dortmund terpilih untuk menggantikan kota Cologne, yang terpaksa mengurungkan niatnya untuk menjadi tuan rumah pertandingan di Piala Dunia FIFA 1974.

Dana yang awalnya di alokasikan untuk pembangunan stadion di kota Cologne kemudian dialihkan ke Dortmund.

Westfalenstadion mulai dibangun pada tahun 1971 dan selesai pada1974. Stadion ini resmi dibuka pada 2 April 1974.

Kompetisi Internasional

Meskipun Signal Iduna Park memiliki kapasitas 81.360 kursi penonton namun jika diguankan untuk kompetisi Internasional hanya 65.829 kursi saja yang boleh digunakan.

Signal Iduna Park adalah stadion terbesar di Jerman, terbesar ketujuh di Eropa, dan kandang terbesar ketiga milik klub Eropa papan atas setelah Camp Nou dan Stadion Santiago Bernabéu .

Signal Iduna Park memegang rekor kehadiran rata-rata penonton stadion Eropa, rata-rata 80.588 penonton, dengan total hampir 1,37 juta penonton dari 17 pertandingan lebih datang ke stadion pada musim 2011-2012. sementara untuk Penjualan tiket tahunan mencapai 55.000 pada tahun 2015.